img

Deskripsi

Buku Panduan Guru Seni Rupa ini dibuat dengan tujuan memberikan gambaran kepada para pendidik seni di Indonesia terhadap alur Capaian Pembelajaran.

Sinopsis

Buku Panduan Guru Seni Rupa ini dibuat dengan tujuan memberikan gambaran kepada para pendidik seni di Indonesia terhadap alur Capaian Pembelajaran. Melalui bahasa yang mudah dipahami, buku ini mengajak para pendidik seni di Indonesia untuk memantik kreativitas siswa-siswi serta membuat umpan balik yang bermakna tentang seni dengan cara-cara yang dapat dijadikan panduan dalam pembelajaran Seni Rupa. Terbagi menjadi dua bagian, pada bagian pertama, guru-guru diajak untuk menilik kembali tujuan, karakteristik, dan pembelajaran Seni Rupa. Bagian kedua pada buku ini berisi tentang perjalanan alur pembelajaran Seni Rupa Kelas IX beserta penjelasan materi yang penting dipahami. Buku ini hadir sebagai sumber inspirasi, ide, dan panduan dalam menyusun pembelajaran yang berfokus pada peserta didik. Pembelajaran tidak hanya dilaksanakan untuk membuat peserta didik lulus dari suatu tahapan pendidikan, melainkan juga untuk mendapatkan makna yang berarti dalam proses belajar. Semoga para pendidik mampu membekali peserta didik Indonesia untuk menjadi pribadi yang berdaya dan penuh kompetensi yang diperoleh dari proses belajar, sehingga kelak mampu bertahan hidup di masa depan.

Diskusi



Koleksi

Informasi Koleksi

  • Jumlah Terjual0
  • SKUA33315.003
  • E-ISBN9786022446453
  • PengarangIrma Nurul Fatimah, Fadia Alyani Kumala
  • PenerbitPusat Perbukuan Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
  • Jumlah Halaman192 Halaman
  • Jenjang PENDIDIK/GURU
Rating Pembaca :