img

Deskripsi

Buku ini berisi pembelajaran Bahasa Indonesia bagi siswa Kelas XI SMA dan MA semester 2.

Sinopsis

Buku Cerdas Kreatif Berbahasa Indonesia ini disusun untuk meningkatkan capaian hasil belajar peserta didik SMA dan MA secara holistik, baik dari aspek kompetensi akademik, nonakademik, kognitif, sosial, emosional, maupun spiritual. Hal ini dalam rangka mewujudkan profil pelajar Pancasila yang diharapkan dapat menjadi jawaban dalam menghadapi tantangan dunia pendidikan saat ini dan di masa yang akan datang. Secara umum, Buku Cerdas Kreatif Berbahasa Indonesia ini menyajikan materi-materi dengan tema bacaan yang beragam. Di dalamnya juga disertakan berbagai kegiatan, baik secara mandiri maupun kelompok. Peserta didik tidak hanya mempelajari materi secara teoretis, melainkan mereka akan diajak mengerjakan berbagai proyek terkait materi yang sedang dipelajari. Selain itu, buku ini diharapkan dapat mempertajam kompetensi peserta didik agar mampu menyimak, membaca, memirsa, bericara dan mempresentasikan, serta menulis untuk berbagai tujuan dan konteks. Buku ini dilengkapi komponen-komponen seperti berikut. 1. Kegiatan merupakan cara atau teknik yang dilakukan dalam proses mempelajari materi pokok yang diamanatkan dalam kompetensi dasar. 2. QR Code berisi media pembelajaran sebagai pendukung materi pokok yang bersumber dari internet. 3. Tahukan Kalian? berisi pengetahuan tambahan berkaitan dengan materi yang sedang dipelajari 4. Latihan sebagai bentuk tes untuk mengukur pemahaman peserta didik terhadap materi yang sedang dipelajari. 5. Tugas sebagai bentuk tes untuk mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran. Tugas dikerjakan oleh siswa, baik secara perorangan (mandiri) maupun kelompok. 6. Proyek Pelajar Pancasila merupakan sarana penguatan karakter kepada peserta didik atau siswa. 7. Uji Kompetensi merupakan sarana evaluasi atas hasil mempelajari materi pokok dalam kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan. 8. Soal HOTS berisi soal-soal yang lebih kompleks sehingga siswa dapat mengkreasi ide, mengevaluasi, dan menganalisis persoalan-persoalan terkait materi yang dipelajari. 9. Soal asesmen kompetensi minimum (AKM) berisi penilaian kompetensi mendasar yang diperlukan semua siswa untuk dapat diaplikasikan dalam masyarakat.

Diskusi



Koleksi

Informasi Koleksi

  • Jumlah Terjual62
  • Harga Jual Rp.53.000
  • SKUA02403.010
  • E-ISBN1234567890123
  • PengarangSri Suwarni, Yayat Nurhayat
  • PenerbitTiga Serangkai
  • Jumlah Halaman156 Halaman
  • Jenjang SMA/SMK
Tidak Ada Sample Produk
Rating Pembaca :